ISMAFARSI IND-TIM

ISMAFARSI
INDONESIA TIMUR

Untuk mempermudah koordinasi ISMAFARSI dengan tiap-tiap komisariat/LEM yang berada di berbagai daerah di Indonesia. Maka ISMAFARSI dibagi menjadi 8 wilayah. Masing-masing wilayah dipimpin oleh seorang Koordinator Wilayah (Korwil) yang bertugas membantu kerja Sekretaris Jendral (Sekjen) ISMAFARSI. Wilayah Indonesia Timur disingkat “IND-TIM” merupakan salah satu dari 8 Wilayah ISMAFARSI. Dilihat dari luas wilayah, ISMAFARSI Wilayah IND-TIM memiliki cakupan daerah yang paling luas dibandingkan dengan 7 wilayah lainnya, diantaranya pulau Sulawesi, Maluku, Papua, dan sekitarnya.

Masuknya ISMAFARSI di Wilayah IND-TIM berawal dari kerjasama antara Pengurus ISMAFARSI pada masanya dan Universitas Hasanuddin untuk melakukan sosialisasi terkait ISMAFARSI ke Universitas-universitas yang memiliki program S1 Farmasi. Maka bergabunglah beberapa Universitas/Komisariat Negeri maupun swasta ke dalam ISMAFARSI.

0
Pulau
0
Lembaga Eksekutif Mahasiswa​
0
Mahasiswa Aktif​

KAJIAN ISU & ADVOKASI, PUBLIKASI, DAN SEMESTER REPORT

ISMAFARSI telah aktif dalam kebijakan dan advokasi di berbagai bidang seperti kesehatan masyarakat, pendidikan farmasi dan advokasi profesi farmasi.Selain itu, Tetap up to date dengan seluruh berita farmasi di Indonesia, mulai dari Program Kerja Kabinet, Event Nasional, Program Internasional, dan lainnya. Terakhir, ISMAFARSI menyediakan publikasi terkait laporan dari kabinet setiap semester agar organisasi dapat menjadi profesional, transparan, dan terdepan. Tetap up to date dengan informasi ISMAFARSI lainnya!

ANGGOTA LEM